Super Recommended untuk Kulit Kusam dan Kering! Scarlett Body Serum and Body Cream Happy Series
Halohaa! Apakabar? Semoga sehat dan happy selalu yaa!
By the way, sebagai orang yang cukup aktif fieldwork, business trip, dan sekaligus sering terpapar ruangan ber-AC, aku tuh suka ngerasa kalau kulitku gampang banget keringnya. Dan I realized it since 2019s. beberapa kali nyoba body butter, body cream, perminyakan duniawi, dan semacamnya, rasanya masih sama aja.. kering buanget. Apalagi kalau habis kegiatan outdoor gitu atau terpapar AC yang lebih dari 3 jam. Hmm!
Sebagai pemilik kulit kering, ini memang sangat menantang karena kulit yang kering sering berasosiasi dengan pengelupasan lapisan kulit bagian atas, dan rasanya juga gak halus. Intinya kurang nyaman lah. Sampai pada akhirnya…
Scarlett ngeluarin produk baru yang emang diformulasikan untuk kulit kering/super kering (dan kusam hohoho) by duo combo Body Serum dan Body Cream!
Seperti apa produknya dan kenapa aku bisa sampe se-seneng itu? Check it out~
Scarlett Whitening Body Serum “Happy”
Sesuai nama variannya (Happy), produk ini emang bikin happy guyyz!
Body serum scarlett ini dikemas dalam botol pump vertikal dengan volume 250 ml dan berat kurang lebih 400 gram. Kemasannya berwarna pink-soft agak ke-oren-oren-an, dan dibingkai dengan garis silver yang membawa kesan elegan. Selain itu, botolnya juga dilengkapi dengan cup/penutup bening untuk melindungi produk agar tidak tumpah jugaa. Nah, botol yang digunakan ini jenis PET 1 yaa teman-teman, pastikan kalau sudah habis, botol bekas pakainya dipisahkan ke jenis sampah yang sama atau didaur ulang.
Untuk harganya, dengan Rp.75.000 kamu udah bisa mendapatkan produk ini, plus, karena kemasannya dalam volume yang banyak, jadi bisa lebih hemat karena penggunaannya lebih awet! Oh ya, produk ini sudah BPOM (NA18220105118), halal, dan tidak mempraktikkan animal testing yaa teman-teman!
For the first time, seperti yang aku mention sebelumnya, kalau aku selama ini kesulitan menemukan produk perawatan untuk mengatasi kulit super keringku, akhirnya ketika mencoba produk Scarlett ini… aku langsung jatuh hati! Asieeek!
Ketika aku baca key ingredients-nya, ternyata make sense!
- HYALURONIC ACID, berfungsi untuk menjaga kelembapan kulit dan melembapkan kulit;
- NIACINAMIDE, untuk membantu mencerahkan kulit dan menyamarkan noda gelap pada kulit;
- 5 PHYTO OIL, INI NIH GUYZZ! Membantu melembapkan, menghaluskan kulit, dan merawat kesehatan kulit;
- SHEA BUTTER, udah terkenal banget ini mah… so pasti untuk merawat keremajaan kulit dan membuat kulit terasa lebih kencang;
- GLUTATHIONE, kayaknya ini kandungan wajib di semua produk Scarlett: Membantu meratakan warna kulit
- ALOE VERA EXTRACT, Membantu menyejukkan kulit yang teriritasi ringan; dan
- TITANIUM DIOXIDE untuk melindungi kulit dari efek buruk sinar UV.
Gemana? Mantap kan? Mantap banget atuh!
- Kulitku lebih cerah alami (bersih)
- Lembab dan halus
- Wanginya tahan lama dan nempel terus bahkan sampai sore.
0 comments